UNICEF


Sampai Pekan ke-6 Liga 1, 2 Klub ini Belum Terkalahkan!
Go-Jek Traveloka Liga 1 2017 sudah menyelesaikan pertandingannya sampai pekan ke-6 atau telah menggelar total 54 pertandingan. Beberapa dari pertandingan tersebut bisa dikatakan hasilnya diluar prediksi, tim besar masih ada yang kesusahan menampilkan performa terbaik timnya, sedangkan tim kecilpun ada yang membuat kejutan pada awal musim Liga 1 ini. Buka: Klasemen Liga 1 2017.

Dari total 54 pertandingan sampai akhir pekan ke-6 Liga 1, ada 2 tim yang belum terkalahkan baik di pertandingan kandang maupan tandang. Dua tim tersebut adalah Persib Bandung dan PS TNI.

Persib Bandung sampai pekan ke-6 Liga 1 2017 telah mengumpulkan 12 poin dengan 3 kemenangan dan 3 hasil seri. Dengan poin tersebut Persib menempati posisi ke-2 klasemen sementara Liga 1, selisih 4 gol dari 6 pertandingannya terdiri dari membobol gawang lawan sebanyak 6 kali dan kebobolan hanya 2 kali. Persib Bandung bersama Arema FC bersama-sama menjadi tim dengan angka kebobolan yang paling kecil.

PS TNI tidak jauh berbeda dengan Persib Bandung, dengan 12 poin dari 3 kemenangan dan 3 hasil seri, PS TNI menempati peringkat ke-3 klasemen sementara Liga 1. Dengan selisih 3 gol hasil dari memasukkan gol ke gawang lawan sebanyak 10 gol, dan sudah mengalami kebobolan 7 kali. Hasil positif ini tidak lepas dari peranan Pelatih baru mereka asal Bulgaria yaitu Ivan Kolev. PS TNI bersama Mitra Kukar FC menjadi tim yang paling produktif dengan jumlah 10 gol tersebut.

0 comments :

Posting Komentar

 
Top